Tulang Bawang, 8 Maret 2024- Hasil survei yang dilakukan oleh Harian Post selama seminggu terakhir menunjukkan hasil yang mengejutkan. Reka Punata dan Sopii melesat jauh di depan para pesaingnya dalam bursa calon Bupati Tulang Bawang.
Survei ini melibatkan hampir 2000 koresponden yang memberikan pilihannya untuk calon bupati dan wakil bupati. Berikut adalah hasil survei sementara untuk kategori calon bupati:
Calon Bupati:
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
1. Reka Punata: 309 suara
2. Darma Wijaya: 164 suara
3. Sopii, M.H: 168 suara
4. Ir. H. Hanan A. Rozak, M.S: 91 suara
5. Kolonel Sus Drs. H. Ahmad Yani: 36 suara
Sementara itu, untuk kategori calon wakil bupati, berikut adalah hasil survei sementara:
Calon Wakil Bupati:
1. Ir. Ferli Yuledi, SP, MM, MT.: 104 suara
2. Zuldin Alamsyah: 99 suara
3. Dian Prayoga: 76 suara
4. Desi Hi. Lokman Yasin: 81 suara
5. Hi. Bambang Mashur. AP: 62 suara
Trova Pratama, pimpinan Media Harian Post, menyampaikan bahwa pihaknya akan terus melakukan survei dan membedah lebih dalam mengenai tokoh-tokoh yang memiliki suara terbanyak.
“Hasil survei ini menunjukkan bahwa Reka Punata dan Sopii menjadi kandidat terkuat untuk saat ini. Namun, masih ada waktu beberapa bulan sebelum pemilihan bupati berlangsung, sehingga masih ada kemungkinan perubahan dalam hasil survei,” ujar Trova.
Survei ini tentu saja menjadi kabar menarik bagi para kandidat dan tim suksesnya. Hasil ini dapat menjadi bahan acuan untuk menyusun strategi dan meningkatkan elektabilitas mereka.(rls)
Tinggalkan Balasan